Selasa, 14 Februari 2012

Cara mudah Hack Ponsel Symbian

    Dewasa ini, hp bukan hanya dipakai sebagai alat komunikasi saja, tetapi juga dapat dipakai untuk berbagai hal, salah satunya adalah sebagai sarana hiburan, seperti bermain game, mendengarkan musik, menonton video, dll. Sehingga kita dapat bersenang-senang dan mengatasi rasa bosan kita hanya dengan ditemani oleh oleh alat elektronik yang serba guna ini

    Layaknya komputer, hp yang kita gunakan dapat kita isi dengan aplikasi yang menurut kita menarik. Tetapi saat melakukan instalasi aplikasi pada hp kita, pasti akan ditemui beberapa masalah seperti sertifikat aplikasi yang kadaluarsa atau aplikasi yang sertifikatnya tidak terdaftar di hp, dll. Hal2 ini menyebabkan aplikasi2 tersebut tidak bisa diinstal pada hp kita



    Baiklah langsung saja, di sini saya akan memberikan tips bagaimana cara menghack hp symbian yang anda gunakan agar dapat mengatasi hal2 di atas

Pertama-tama anda download dulu aplikasi untuk hacknya di bawah ini:

Tool Hack HP Symbian

Setelah anda selesai mendownload lakukan tahap2 di bawah ini:
  • Instal X-plorer yang ada pada file instalasi ke kartu memori hp
  • Klik file rar dengan nama tmquarantine yang ada pada file instalasi, maka akan muncul folder dengan nama sama, lalu ekstrak folder tersebut ke C:\
  • Instal Mobile Security. Setelah terinstal, masuk pada aplikasi tersebut. Klik option > quaranline list, maka akan muncul beberapa file. Klik option > mark all, lalu klik option lagi > restore
  • Instal ROM Patcher. Setelah terinstal, masuk pada aplikasi tersebut. Klik option > all patches > apply, jika yang muncul pada instal server RP+ adalah tanda silang, maka abaikan saja. Klik lagi option > add to auto
  • Ekstrak instal server (sesuaikan dengan tipe hp anda, misalnya Nokia N73, maka menggunakan instal server 9.1) ke C:\sys\bin\
    Jika langkah2 di atas telah selesai dilakukan dengan benar, maka hp anda sudah terhack dengan baik. Saya sudah uji cobakan pada hp N73 saya dan berjalan dengan baik 100 %


Selamat mencoba...!!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar